Iklan

Sabtu, 05 Mei 2012

6 Tips belanja di Toko Online


Berikut 6 tips untuk gimana terhindar dari tipu-menipu ala dumay (dunia maya),coba disimak:

1).PASTIKAN MEREKA PUNYA SITUS SENDIRI
Nah,pastikanlah toko online tersebut punya situs dengan hosting sendiri gak? Jangan-jangan mereka pakai yang situs gratisan.Hmm,kalo emank toko online tersebut punya hosting sendiri berarti TANDANYA mereka memang serius dalam berbisnis.


2).JANGAN MUDAH TERGIUR HARGA MURAH 
Berhemat itu mesti dilakukan,tapi jangan sampai lepas kendali dengan harga-harga murah yang tidak masuk akal,Teman.Nah kalo berjumpa dengan model penjualan mirip ini,jangan buru-buru ambil tindakan buat bertransaksi,PASTIKAN harga yang ditawarkan masih setara dengan harga pasaran produk.

3).SITUS PUNYA HALAMAN KONTAK YANG BISA DIHUBUNGI,
 hayoo,coba bayangkan kalo toko online gak ada halaman kontak atau customer service yang bisa dihubungi oleh pelanggan? Jadi,kalo kita mau cari tau tentang barang yang kita sukai,atau mau komplain pada barang yang udah dikirim bakal berasa ribet pastinya!Nah kontak itu bisa berupa email,nomor telepon/HP,nama YM(Yahoo messengger).
  
4).TESTIMONIAL,
 Jangan lupa untuk melihat testimaunial dari toko online tsb,karena dari situ kita bisa tau bahwa menandakan toko online tersebut telah mempunyai pelanggan,dan dari testimonial para pelanggannya,kita bisa tau kualitas produk yang ditawarkan.
  
5).MEMILIKI AKUN DI MEDIA SOSIAL (TWITTER,FACEBOOK)
 Toko online yang punya Twitter atau Facebook menandakan mereka punya strategi marketing yang bagus.Khusus Facebook yang dimaksud disini adalah akun Facebook Pages,bukan akun Facebook Individu.Bedanya,pada Facebook Pages terdapat tombol "Like" buat bergabung,sedangkan akun Facebook Individu adanya tombol "Add as Friend" untuk menjadi teman. 

6).CERMATI HAL-HAL GAK WAJAR
Maksudnya kalo temen-teman nemuin toko online menanyakan sifatnya rahasia spt PASSWORD ATM,INTERNET BANKING atau akun PAYPAL punya kita,hal ini nggak masuk akal banget.karena pihak bank/paypal sendiri nggak mungkin menanyakan perihal tsb!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar